Total Tayangan Halaman

Jumat, 31 Januari 2014

izinkan aku menikah...

Bismillahirrohmanirrohim...

Assalamualaykum warrohmatullohi wabarokatuh..

Menuliskan hal ini rasanya, masya Allah deg-degan sekali..
Judul diatas begitu menggetarkan, cetar, membahana...

Menikah, sudah lama sekali keinginan ini. Sudah sejak 2 tahun yg lalu. Sejak lepas kuliah. Heheh. Tapi Allah belum mengizinkan. Nampaknya Allah ingin aku tahu betul tugas dan tanggung jawab seorang isteri.

Skenario Allah, membuatku tertakjub takjub. Bagaimana tidak, Allah menyambutku dengan hidayah ini. Hidayah luar biasa, mengenal Islam dulu baru menikah.

Kini, usiaku sudah 25tahun september 2013. Rasanya usia yg sudah cukup matang untuk seorang perempuan mempunyai titel 'isteri' yang akan berlanjut menjadi 'ibu' ^^.

Entah ini doa yang mengancam atau bukan, terucap lafaz "Ya Rabb, izinkan aku menikah"
Doa serta harapan ditahun ini. Entah Allah mengabulkan atau menundanya, satu hal yang harus kuyakini 'skenario Allah itu yang terbaik'.

Ikhtiarku ialah menjadikan diri ini lebih baik lagi.

Aku menantimu dalam taatku.
Aku perbaiki diriku, begitupun engkau..
Aku kuikatkan cinta-cinta di dunia, kepada Rabbku..
Jagalah dirimu, perbaikilah akhlakmu karena kelak syurgaku terletak dibawah keridhoan dirimu...
Wahai imamku, pendamping hingga ke syurganya Allah...

Wassalamualaykum warrohmatullohi wabarokatuh

@karlinaesari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar